Senin, 25 Oktober 2010

Daya Tarik Kerstmarkt Dalam Menjual Aneka Hiasan Natal


Beragam aktivitas pastinya semakin ramai menjelang perayaan natal. Begitu juga di negara Belanda, biasanya lima hari menjelang Natal kegiatan ekonomi di pusat perbelanjaan meningkat. Heuvelstraat, Pieter Vreedeplein, penuh lalu-lalang orang-orang dengan tangan penuh tas belanja.Kesibukan semakin bertambah dengan adanya kerstmarkt di Stadshuisplein.

Jangan bayangkan kerstmarkt di kota ini senyaman di Keulen atau kerstmarkt di kota-kota perbatasan lain dekat Belanda. Toh label “kerstmarkt” mampu menarik orang-orang untuk keluar rumah di hari Minggu yang dingin ini.

Tak banyak yang ditawarkan di kerstmarkt ini. Pohon natal, hiasan natal, kartu natal, sepatu (maksudnya mungkin sepatu buat natal ya… :-D) Sepertinya hanya tenda yang menjual glühwein yang membedakan kerstmarkt ini dengan pasar biasa.

Beberapa ratus meter dari kerstmarkt, tepatnya di Pieter Vreedeplein, terlihat Kerstman dengan pakaian khasnya, membagikan permen untuk anak-anak. Ho..ho..ho… Merry Christmas..!


Sumber :
Foto: Kerstmarkt Keulen
http://matworks.multiply.com/
Temukan hadiah yang unik dan menarik untuk orang-orang terkasih dalam daftar Hadiah Natal Anda.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar